5 Langkah Mudah Menolak "Pengakuan Cinta" Seseorang Secara Sopan (5 Simple Ways to Reject Someone's "Love Confession" Politely)

by: Nabila Rhapsodios


Pernah membayangkan ada seseorang menemuimu dan memberi pernyataan cinta kejutan dengan terlontarnya kalimat "Aku Cinta Kamu" atau "Maukah kamu menjadi pacarku"? Jika mempunyai perasaan sama antara kalian dan orang itu, kedua kalimat itu menjadi terdengar sangat indah di kuping. Bagaimana kalau pernyataan cinta tersebut datang dari seseorang dimana kita tidak menaruh rasa kepadanya? Apa respon kalian? Apa yang kalian rasakan? Tersengat, terdiam sejenak, bingung, merasa bersalahkah? Itu lazim!

Menyadari mengatakan kata "Tidak", tidak pernah mudah jika terjebak dalam situasi 'pernyataan cinta datang dari seseorang yang tidak kita suka'. Tapi, langkah-langkah yang akan dijabarkan di bawah ini membantu kalian menolak pernyataan cinta tanpa membuat mereka sedih, kecewa berat, dan memberi jawaban penolakan terdengar kasar bagi mereka yang ditolak cintanya oleh kalian. Berikut penulis merangkumnya dari pengalaman pribadi serta tambahan referensi-referensi lainnya yang dihimpun dari banyak pertimbangan orang-orang di dunia maya, let's examine this together.


Langkah 1: Cari Tempat yang Nyaman 

Mendapatkan penolakan cinta di tempat yang tidak nyaman akan membuat mereka semakin terpuruk karena merasa sudah ditolak cintanya. Tempat yang tidak nyaman dalam konteks ini adalah banyaknya kerumunan orang dan lirikan mata yang menyusuri seantero tempat terpilih. Jika menemui adanya lirikan mata penasaran/ada yang diam-diam menguping dengan apa yang sedang terjadi diantara kalian berdua, berinisiatiflah mengajak untuk meluncur pergi ke tempat lain tanpa harus terlihat jelas terganggu; bersikaplah normal. Mungkin bisa menepi ke sebuah sudut ruangan untuk berbicara, jauh dari jangkauan pendengaran orang banyak. 

Langkah 2: Katakan Sejujurnya 

There is no room for lying right away! Honesty is the best policy! Langkah ke-2 ini terdengar kejam tapi harus dijalankan. Kalian harus berbicara jujur sesegera mungkin, jangan membuat perkataan bohong, dan jangan melakukan hal lain. Katakanlah baik-baik apa yang kalian rasakan di dalam hati mengenai mereka seperti, jika kalian menganggap mereka hanya sebatas teman, katakanlah "Aku melihatmu tidak lebih dari seorang teman", "Maaf, aku tidak merasakan perasaan sama denganmu" atau "Saat ini aku tidak ingin berpacaran dulu, maafkan aku." 

Atau jika kalian berani, kalian bisa menambahkan kaliamat begini, "Mengapa kamu menginginkan aku menjadi kekasihmu?". Dengarkanlah penjelasan mereka secara seksama dan temukan alasan mereka mengutarakan perasaannya kepada kalian. Tidak lupa juga, kemukakan alasan kalian menolak pernyataannya . Apapun alasan-alasan kalian, entah kalian menghargai jalinan pertemanan terlalu besar atau kalian menyukai orang lain. Merasakan sakit saat cintanya ditolak? Sudah jelas! Lebih baik mengutarakan cinta dan cepat mengetahui mengapa cintanya ditolak daripada berandai-andai 'Andaikata kita bersama...' dan 'Apabila kita bersatu...' di hari-hari berikutnya. 

Patut diingat, saat berkata jujur, jangan besikap dingin, dan jangan membuat janji-janji yang tidak ingin diniatkan oleh kalian untuk dijaga di kemudian hari. Plus, apabila suatu hari mereka mengetahui kalian berbohong dengan segudang alasan yang kalian sengaja palsukan, hal itu akan menyakiti hatinya. Jika kalian tidak berniat untuk tetap saling berhubungan sesudah momen pengakuan cinta menggemparkan ini, keinginan ini lebih bijak tidak disampaikan kepada mereka. 

Langkah 3: Tunjukkan Rasa Penyesalan & Tersenyum Secara Bersamaan

Setelah itu, kalian bisa menyunggingkan senyum penyesalan tulus seolah-olah kalian benar-benar berharap akan datangnya sebuah kesempatan lagi untuk mereka tapi di dalam hati masing-masing sadar bahwa hal ini tidak akan terjadi dan jangan lupa menyampaikan, "Terimakasih atas perasaanmu kepadaku dan telah jujur. Tapi untuk saat ini aku tidak menyimpan rasa padamu. Semua akan berjalan baik-baik saja." Minta maaflah dan bertanya apa hubungan pertemanan kalian masih berlanjut atau tidak. Langkah-langkah seperti ini akan melembutkan suasana atas hantaman kalimat jujur yang sudah kalian utarakan sebelumnya. Let her/him know you're honored, but you're not interested in being anything more than fellows

Ketika kalian menampakkan sisi sensitif kepada mereka, ada peluang bagus mereka akan mundur meski mereka masih ingin berharap bisa membangun hubungan bersama kalian. Kembali lagi pada kata sebelumnya yaitu jangan berjanji akan hal yang tidak ingin kalian tepati! 

Langkah 4: Hibur Mereka

Hibur mereka supaya tahu kalian bersikap seperti ini karena peduli pada mereka. Jadilah orang baik. Berilah kalimat suportif dan kalimat pemahaman. Pastikan kebaikan kalian tidak kesasar masuk ke dalam ranah mengasihani. Mengasihani adalah hal terburuk setelah menerima jawaban penolakan cinta. Mereka telah mengerahkan martabat dan harga diri di ujung 50-50 dan mengasihani mereka menjadi langkah lebih sulit untuk kalian berdua tetap tenang. Apabila kalian sungguh-sungguh tidak mau bersama orang yang sedang berdiri di hadapan kalian, bersiaplah menghadapi reaksinya seperti kemurungan, kecanggungan, dan kepedihan. 

Ketika kalian berusaha menghibur mereka hendaknya gunakan intonasi suara kalem. Jangan menyampaikan kalimat pertama yang langsung terbesit di otak kalian. Ambil jeda sejenak dan menimang-nimang kalimat terbaik untuk entah itu segera mengakhiri daya tarik atau menjaga mereka tetap sebagai seorang teman. Bertindak seperti kalian peduli berkata "Tidak". Yakinkan mereka bahwa kalian sungguh-sungguh dengan kata per kata yang telah disampaikan. Dilarang memalsukan tiap nada ucapan beserta gerak-gerik kalian! Karena mereka akan tambah semakin pilu.

Jikalau mereka menjadi marah setelah fase langkah ke-2 sampai langkah ke-3, disarankan usahakan ucapan tetap tenang dan jaga sikap sedikit merasa menyesal atas tingkah mereka tapi juga senang untuk berusaha menenangkannya. Hal ini dua kali lipat lebih penting bagi keduanya. Apabila kalian ikut tersulut amarah maka kalian berdua akan merespon ucapan satu sama lain mencapai ke tekanan suara sama-sama meninggi. Jangan mengasari mereka! Poin apa yang akan dihasilkan selagi mencoba tidak meluluh lantakkan hati mereka berkeping-keping jika kalian berperilaku kasar? Tidak butuh bersikap kasar dan jahat hanya karena kalian tidak menyukai mereka. Kedua perlakuan tersebut akan membuat hatinya tambah semakin menderita. 

Langkah 5: Beri Mereka Waktu

Beri mereka waktu berpikir selagi memasuki tahap pemulihan perasaan di dalam hatinya sehabis cintanya ditolak. Terkadang sedikit ruang bernafas sekaligus ruang berpikir bisa tercipta sepanjang alur hidup seseorang. Tidak ada yang menyukai penolakan cinta, jadi baiknya tidak terlalu dekat dulu untuk beberapa saat. 

Kalian yang telah menolak cinta mereka, dalam fase langkah ke-5 ini jangan terlalu bersikap manis yang dapat menimbulkan kesan kalian jatuh cinta pada mereka setelah pengakuannya, jangan menuntun mereka berpikir begini. Jadilah dirimu sendiri sebelum kalian menolak cinta mereka. 

Apabila kalian sedang berstatus tidak memiliki kekasih, untuk fase langkah ke-5 ini, cobalah untuk tidak terus-menerus kesana kemari disekeliling orang yang telah kalian tolak cintanya. Itu terdengar seakan-akan kalian sekarat bernafsu ingin sebuah hubungan khusus dengan siapa saja tetapi bukan dengan mereka yang telah kalian tolak. 

Sejauh berbicara terkait hubungan pertemanan pada diri dua orang yang bersangkutan, akan terasa janggal hanya untuk beberapa bulan ke depan. Hal terhebat yang bisa dikatakan ketika menolak seseorang yang kalian tahu dan kalian akan berhubungan terus dalam keseharian kalian sebab berteman adalah kalian menikmati menghabiskan waktu bersama mereka tapi, tekankan tidak tertarik mengejar hubungan khusus. Ini memperjelas bahwa kalian menghargai mereka tanpa mempersembahkan harapan palsu demi hubungan di masa yang akan datang kepada mereka. Sebisa mungkin tetap bersikap baik pada mereka dan tetaplah menjadi individu masing-masing sebelum datangnya pengakuan cinta jika kalian memilih menjadi seorang teman. Semuanya bergantung pada bagaimana berdua sukses menjaga diri supaya tidak kembali berucap gertakan menghakimi dan mengontrol emosi-emosi yang sungguh luar biasa membuat kewalahan. Time heals everything. Just see her/him have faith in it & see she/he isn't steered by emotionsAs the old adage tells us, "It too shall pass"


Okay, folks you have reached the very end of the article. Semoga semua langkah-langkah di atas tidak lagi membuat kalian pusing mencari cara-cara menolak pernyataan cinta tanpa kesedihan hati dan linangan air mata dan kalian dapat menyelesaikan situasi sulit ini tanpa cedera. Greetings! Keep smiling :). 




Peringatan Keras:

1. Jangan pernah menolak sebuah pernyataan cinta via media sosial, Short Message Service (SMS), telepon, dan E-mail. Jadilah laki-laki jantan dan perempuan berani! 
2. Jangan mencoba merayu disaat mereka sedang mati-matian menata keping hatinya kembali menjadi utuh. Boleh beri pujian yang charming dan genuine karena katakanlah sudah membuat mereka tertekan tetapi lakukan sewajarnya saja atau respon "Aku menolakmu" tidak berlaku.






  


















Comments